Minggu, 08 Desember 2019

Bekal untuk Berburu Objek Pemotretan

JUDUL BUKU: Het Fotoboek.
PENULIS: Dick Boer.
TAHUN: 1992.
PENERBIT: BVK.
TEBAL: 219 halaman.
ISBN: 90-5121-186-4.

BANYAK jalan menuju Kota Roma. Banyak jalan pula untuk belajar. Belajar apa saja. Termasuk belajar seni fotografi.

Bisa secara formal dari bangku sekolahan atau bangku kuliah. Bisa juga belajar langsung dari praktisi di lapangan. Jalan lainnya yang bisa ditempuh adalah belajar mandiri, otodidak, dibantu lewat buku bacaan.

Banyak buku fotografi yang bisa kita jadikan rujukan untuk belajar motret. Salah satunya adalah Het Fotoboek.

Ditulis oleh Dick Boer, buku ini termasuk ke dalam kategori buku pengantar fotografi. Pas buat para pemula.

Buku setebal 219 halaman terbitan VBK Media ini memuat 13 topik bahasan seputar dunia jeprat-jepret lewat kamera. Masing-masing topik dielaborasi lebih jauh dalam sejumlah subtopik.

Karena buku ini terbit di era kamera film, jangan heran kalau kita masih jumpai topik-topik seputar film negatif dan positif, teknik manipulasi kamar gelap, serta teknik mencuci film dan mencetak foto.

Kendatipun berasal dari zaman old, buku ini tetap masih layak dibaca saat kiwari, khususnya oleh mereka yang ingin memahami teori dasar-dasar fotografi secara lebih baik dan lebih benar.

Mereka yang sudah lebih dulu paham dasar-dasar fotografi dan ingin lebih fokus memahami -- dan mungkin menekuni -- bidang-bidang fotografi tertentu, seperti foto makro, lanskap, bahkan foto telanjang, dapat langsung menyimak bab 10 buku ini.

Sebagai sebuah buku pengantar, buku ini sangat cocok dibaca-baca sebagai bekal sebelum kita pergi ke lapangan berburu objek pemotretan.(djk)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RISET DAN INOVASI

Mahasiswa UNAIR Ciptakan Inovasi untuk Pencegahan dan Pengendalian Diabetes   Tim mahasiswa Universitas Airlangga [UNAIR], Surabaya, Jawa T...