Selasa, 24 Maret 2020

Sains Tak Selalu Bikin Mumet

JUDUL BUKU: Wow...Aku Bisa Seperti Einstein! (Bertualang dalam Permainan Sains yang Mengasyikkan).
PENULIS: Sulaiman & Antonius Ari Sudana.
PENYUNTING: Andiek.
PERANCANG SAMPUL: Jumanta.
ILUSTRATOR: Arie Robbie & Ucok.
TATA LETAK: Andri.
PENERBIT: Kawan Pustaka, Tangerang.
TAHUN: 2005.
TEBAL: 84 halaman + vi.
ISBN: 979-757-044-4.

MENDENGAR kata sains mungkin sebagian orang akan langsung mengernyitkan dahi lantaran mengaggap rumit. njelimet dan bisa bikin mumet.

Padahal, faktanya ternyata tidak selalu begitu.

Memahami dan menekuni sains bisa dimulai lewat hal-hal yang sangat sederhana. Hal-hal kecil, remeh, yang akrab dengan keseharian kita.

Sains sendiri bisa menjadi wahana petualangan dan permainan yang sangat mengasyikkan. Tidak percaya?

Lewat sejumlah eksperimen sederhana, misalnya, kita dapat menurunkan berat badan supercepat. Juga menyulap sampah menjadi uang. Atau memfotokopi tumbuhan.

Wah, bagaimana caranya tuh?

Buku mungil ini memaparkan eksperimen-eksperimen tersebut.(djk)

RISET DAN INOVASI

Mahasiswa UNAIR Ciptakan Inovasi untuk Pencegahan dan Pengendalian Diabetes   Tim mahasiswa Universitas Airlangga [UNAIR], Surabaya, Jawa T...